Tak Berkategori  

Nyaris Kalah Karena Penalti Di Akhir Babak II, Indonesia Akhirnya Lolos Ke Final

FaktaNews.-(Sport)–Terjadi drama pada pertandingan timnas Indonesia vs Singapura pada semfinal leg kedua Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021).

Timnas Indonesia menang 4-2 atas Singapura pada leg II dan menang agregat 5-3 dan berhak melaju ke final.

Timnas Indonesia mampu unggul cepat melalui gol Ezra Walian menit ke-11 memaksimalkan umpan Witan Sulaeman.

Terjadi drama cukup menegangkan menjelang babak pertama yang berakhir saat Singapura mendapatkan sepakan bebas.

Dua pemain masing-masing pemain Singapura Safuwan Baharudin dengan pemain timnas Indonesia Rizky Ridho terlibat kontak yang berujung kartu kuning kedua pada menit ke-45+2 atau kartu merah Safuwan Baharudin.

Setelahnya sepakan bebas bisa dimanfaatkan oleh Song Ui-yong mampu melesatkan bola liar ke dalam gawang Nadeo Argawinata pada menit ke-45+4 untuk menyamakan kedudukan 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua kembali terjadi drama pada menit ke-67 yang berakibat pemain Singapura Irfan Fandi diganjar kartu merah setelah melanggar Irfan Jaya yang sedang lari mendekati bola untuk kemungkinan menciptakan peluanh gol semisal tidak dilanggar.

Main hanya dengan 9 pemain justru Singapura mampu membuat gol via tendangan bebas Shahdan Sulaiman menit ke-74.

Dan Timnas Indonesia melui Pratama Arhan berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-87.

Skor 2-2 nyaris berubah ketika Singapura yang hanya bermain 9 orang mendapat keuntungan pelanggaran tak signifikan dengan hadiah penalti jelang babak kedua berakhir.

Baca juga:  Demo Tuntut Pencabutan Ucapan Politikus PDI-P Junimart Girsang Berlangsung Ricuh, Perwira Polisi Terluka

Tensi sedang tegang justru Singapura nyaris memenangkan laga.

Belakangan suasana tegang Timnamenyusul kiper Nadeo Argawinata
dapat mematahkan sepakan penalti Faris Ramli menit ke-90+1.

Berikutnya pada ekstra time Timnas Indonesia yang unggul 2 pemain menguasa laga menciptakan beberapa peluang.

Pemain Singapura, Shawal Anuar terpaksa membuat gol bunuh diri karena melakukan salah antisipasi bola, Skor 3-2 kini untuk keunggulan Indonesia

Indonesia semakin meyakinkan kemenangan setelah pemain Egy Maulana Vikri mencetak gol pada menit 105+3, sehingga Indonesia semakin sulit terkejar dalam kedudukan 4-2.

Jelang laga berakhir, Hassan Sunny kiper Singapura yang sebenarnya bermain cemerlang di kartu merah karena melanggar Irfan Jaya.

Posisi yang ditinggal kiper digantikan
Ikhsan Fandi.

Skor 4-2 tak berubah hingga laga usai.

Indonesia lolos Final piala AFF 2020 menang agregat 5-3 atas Singapura.(*kor/fer/kin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *