Faktanews.co.id.-(Sport)– Madrid merangsek kepuncak Klasemen La Liga usai menang atas abadinya.
Dalam lanjutan LaLiga Spanyol pekan ke-30 ini digelar di Stadion Alfredo Di Stefano pada hari Minggu (11/04/21) pukul 02.00 WIB
Madrid mengalahkan Barcelona 2-1 dalam El Clasico jilid kedua LaLiga Spanyol 2020/21, Minggu (11/04/21).
Dua gol Los Blancos yang dicetak oleh Karim Benzema menit 15 dan Toni Kroos menit 28, hanya bisa dibalas oleh Oscar Mingueza.
Kartu merah diterima Casemiro (Madrid) pun tak mampu dimaksimalkan Barcelona untuk menyamakan kedudukan.
Kemenangan ini menempatkan Madrid memuncaki klasemen sementara LaLiga dengan 66 poin.
Sebaliknya Bagi Barcelona ini adalah hasil yang buruk karena mereka melewatkan kesempatan untuk mengkudeta Atletico Madrid.(ins*).