Tak Berkategori  

Luhut : Dalam Sepekan 43  Kabupaten/kota di Jawa-Bali Alami Tren Kenaikan Covid-19

FaktaNews.-(Jakarta)– Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, kebijakan penanganan Covid-19 yang diberlakukan juga akan disesuaikan pada perilaku virus ini.

“Jadi saya mohon teman-teman di luar jangan ada pikiran sana sini tidak konsisten pemerintah, itu jauh dari itu. Kami sangat konsisten. Yang tidak konsisten itu adalah penyakitnya,” kata Luhut dalam konferensi pers virtual yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (8/11/21).

Pada kesempatan itu, Luhut juga menyampaikan terdapat 43 kabupaten/kota di Jawa-Bali mengalami tren kenaikan kasus Covid-19.

“Saya juga perlu menyampaikan terdapat tren kenaikan kasus di Jawa-Bali,” ujar Menteri yang dipercaya merangkap beberapa tugas dari Presiden Jokowi itu.

Menurut Luhut, Laju kenaikan angka Covid-19 itu utamanya terjadi pada 43 kabupaten/kota dari 128 kabupaten/kota atau (setara) 33,6 persen hal ini kata Luhut terjadi dalam tujuh hari terakhir ini.

“Pemerintah akan mengumpulkan 43 pimpinan kabupaten/kota tersebut untuk melakukan intervensi demi menahan tren kenaikan ini,”katanya.(sek/anm/kin).

Baca juga:  Kepala Sekolah Klarifikasi Tarif Ucapan Terima Kasih Lulus Sekolah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *