Fakta News.(Sport)– Gawang China Taipei menjadi lumbung gol saat berjumpa Timnas Indonesia U-23 di Stadion Manahan, Sabtu (9/9/23) malam WIB.
China Taipei (Taiwan) berjumpa Indonesia pada matchday ke-2 Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Kebobolan gol pertama pada menit ke-2, Chinese Taipei menerima kekalahan dengan skor 0-9.
Sembilan gol Timnas masing-masing dibuat dicetak Marselino Ferdinan menit ke-2 dan ke-58.
Gol timnas juga dicetak Ramadhan Sananta menit ke-6, hingga Rafael Struick menit ke-19.
Selain itu ada nama pemain lain timnas yang mencetak masing-masing satu gol seperti, Witan Sulaeman pada menit ke-29, Ilham Rio Fahmi menit ke-40, Elkan Baggott menit ke-56, Hokky Caraka menit ke-78, dan Pratama Arhan menit ke-85.